Raisa Alifianoor

Jumat, 19 Agustus 2011

RESUME 19 AGUSTUS 2011

Pada tanggal 19 Agustus 2011 hari jumat , acara dimulai pada jam 05.00 tepat seperti biasanya. Dan jam 05.30 pagi di lanjutkan dengan acara apel pagi. Masih banayk para peserta OKK yang terlambat, padahal budaya di STIKOM adalah "nol detik". Para panitia menghukum peserta OKK yang terlambat. Dan masih banyak juga yang tidak bisa melengkapi atribut-atribut yang diminta .

Setelah itu, panitia memanggil satu-satu nama Kolega Seniornya untuk mengarahkan KY - nya ke lantai 9 untuk acara selanjutnya. Dilantai 9 para peserta OKK diminta untuk membuat mading perkelompok. Bentuk mading boleh berbentuk 2 dimensi atau 3 dimensi. Tema dari pembuatan mading tersebut sudah ditentukan oleh panitia, yaitu tentang aspek-aspek yang ada di STIKOm

Kelompok kami membuat mading berbentuk 3 dimensi. Peralatan-peralatan yang di butuhkan segera disiapkan. Dari 12 anggota kelompok saya, masing-masing sudah dibagi tugas untuk menyelesaikan mading tersebut. Saya sendiri, membuat berbagai macam miniatur seperti sandal, kaos oblong daan celana pendek. Itu semua untuk berbagai larangan dari STIKOM. Selain itu pelanggaran-pelanggaran juga di cantumkan di mading kelompok saya. Dan yang paling penting yaitu mencantumkan budaya STIKOm.

Kemudian para peserta OKK dikumpulkan kembali dan di beri pengarahan. Tiap-tiap kelompok dibagi dan digabungkan dengan kelompok yang lain. Tujuannya karena pada tanggal 23 Agst 2011 para kelompok yang sudah dibagi harus perform dan unjuk gigi.

Kelompok saya mencari kelompok lain yang akan di gabungkan dengan kelompok saya. Setelah bertemu kita berdiskusi tentang apa yang akan kita tampilkan. Akhirnya kita akan menampilkan komedi singkat. Dan klompok kami menentukan kapan dan dimana latihannya.

Berhubung hari ini hari jumat, maka untuk kaum muslim pria harus melaksanakan sholat jumat. Dengan begitu, kegiatan selanjutnya adalah kerohanian. Semua KY dipisah menurut agamanya masing-masing dan diarahkan ke ruangannya.

Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pengenalan HIMA Sistem info. pengarahan prodi SI berada dilantai 9. Kemudian setelah pengenalan HIMA selesai, para KY di bariskan karena akan ada apel sore. Sebelum itu, para panitia OKK meminta para KY untuk sharing apa yng mereka inginkan.
READ MORE - RESUME 19 AGUSTUS 2011

Kamis, 18 Agustus 2011

Resume Kegiatan OKK Tanggal 18 Agustus 2011

Sekarang saya akan menceritakan kembali kegiatan OKK di STIKOM Surabaya...
Pada tanggal 18 Agustus 2011, hari kamis, adalah hari pertama OKK di mulai. Pada hari ini banyak sekali atribut - atribut dan tugas yang harus dibawa dan diselesaikan. Tidak hanya itu, para peserta OKK dituntut untuk datang di STIKOM pada jam 05.00. Sangat tidak biasa. Namun banyak peserta OKK yang mampu memenuhi syarat tersebut, walaupun juga ada bberapa yang terlambat. Para panitia dan Kolega Seniornya sendiri harus bermalam di STIKOM.

Acara pertama yang dilakukan hari ini adalah galdi bersih untuk upacara pembukaan OKK 2011. Setelah itu dilanjutkan dengan apel pagi. Kemudian dilanjutkan dengan upacara pembukaan OKK dan penyematan. Pada upacara tersebut semua kelengkapan grup di periksa.

Kemudian, masing-masing grup dibagi-bagi untuk mengikuti acara open house. Open house sendiri bertujuan untuk pengenalan kampus. Peserta OKK diajak berkeliling lingkungan kampus. Grup kami berawal dari lantai 4, dilanjut ke lantai 5-8. SEtelah itu kita turun kebawah lagi untuk melanjutkan pembukaan rekening bank CIMB Niaga di ruang auditorium. Sambil menunggu giliran, para peserta OKK juga sambil mengisi buku GBHM. Isi buku GBHM itu salah satunya terdiri dari biodata KY dan KS. Tujuannya agar kita bisa saling mengenal satu sama lain.

Setelah itu, kita lanjut ke perpustakaan. Disana kita diajarkan bagaimana cara mencari buku yang akan dipinjam, mencari buku yg kita inginkan hingga mengembalikan dan menitipkan barang.

Perjalanan dilanjutkan pada pengenalan kampus outdoor. Disana diperlihatkan letak musholla , gedung kemahasiswaan dan Koperasi. Gedung kemahasiswaan fungsinya untuk sebagai base camp UKM. Seperti Paskibra, G-forst dll.

Setelah itu kita istirahat di lantai 9, sambil istirahat, para peserta juga meminta biodata peserta lain untuk memenuhi isi dari buku GBHM tersebut. Setelah waktu istirahat selesai, grup saya di arahkan menuju ruang serbaguna lagi untuk perwalian, dan bertemu dengan dosen wali. Dosen wali grup saya yaitu ibu SulisJanu.

Kemudian acara dilanjutkan dengan apel sore, dan berakhirlah kegiatan OKK pada tanggal 18 Agustus 2011 .
SEKIAN
READ MORE - Resume Kegiatan OKK Tanggal 18 Agustus 2011

Rabu, 17 Agustus 2011

Resume Kegiatan di STIKOM Surabaya 16 - 17 Agustus 2011

Selamat Pagi ! :)
Saat ini saya sekarang akan mengulas balik tentang kegiatan saya di STIKOM Surabaya tanggal 16 - 17 Agustus 2011 .

  • 16 Agustus 2011
Yang pertama, saya akan menceritakan kegiatan saya pada tanggal 16 Agustus 2011. Seperti yang sudah dijadwalkan dan ditentukan, saya tiba dikampus jam 06.30 pagi. Setelah itu saya segera menuju ke lantai 9 untuk kumpul, absensi kehadiran, dan mendengarkan  pengarahan. Sekitar jam 09.00 grup saya yang termasuk dalam shift 4 daiarahkan menuju Ruang Serbaguna. Di sana kita melakukan permainan. Dalam permainan ini menggambarkan situasi pada sidang DPR yang dihadapkan pada sebuah kasus. Kemudian dari beberapa grup yang tergabung dalam shift 4 dibagi menjadi 5 dewan. Para Kolega Senior diperbolehkan untuk membantu para KY-nya untuk memecahkan kasus tersebut. 1 dewan terdiri atas 2 grup. Dan kebetulan grup saya ditunjuk untuk menjadi dewan kesehatan. Saya merasa beruntung karena grup saya ditunjuk sebagai dewan kesehatan, karena kasus yang dihadapkan pada saat itu sangat mendukung dan berhubungan sekali dengan masalah kesehatan. Karena kasus yang diberikan adalah negara kita sedang terpuruk karena terkena musibah, namun PBB hanya memberi bantuan 1 trilliun kepada negara kita.

Dengan adanya bantuan 1 trilliun yang di berikan, kami harus meminta persen sebanyak-banyaknya dari 1 trilliun tersebut. Dan grup kami meminta 50% dari bantuan tersebut. Kita disini harus konsisten terhadap apa yang kita minta dan memperjuangkannya. Dewan kesehatan dan dewan lainnya saling sanggah-menyanggah terhadap alasan yang kita berikan. Dan dari hasil perjuangan kita tersebut, membuahkan hasil yang cukup memuaskan karena dewan kesehatan menang dengan perolehan 30% dari bantuan tersebut.

Setelah selesai, kelompok shift 4 diarahkan ke ruang auditorium untuk pembukaan rekening CIMB Niaga. Semua syarat-syarat yang ditentukan sudah saya bawa. Antrian pun cukup panjang hingga masih banyak yang belum sempat melakukan registrasi. Setelah itu, kegiatan di lanjutan di ruang expo. Sayangnya saya kurang tau apa yang sedang kelompok saya lakukan disana karna pada saat itu saya masih antri untuk pembukaan rekening. Kemudian, diarahkan ke Ruang Serbaguna kembali untuk pengarahan tentang perpustakaan.

Lalu setelah pengarahan tentang perpustakaan selesai, dilanjutkan dengan yel-yel masing-masing grup. Akhirnya kegiatan tersebut menjadi kegiatan terakhir pada tanggal 16 Agustus 2011. Tapi saya tidak pulang karena masih latihan untuk persiapan upacara 17 Agustus 2011.

  • 17 Agustus 2011
Pada hari Rabu, 17 Agustus 2011 bertepatan dengan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-66 kami melakukan Upacara Proklamasi Kemerdekaan RI di STIKOM Surabaya. Kebetulan, yang menjadi petugas pengibar benderanya adalah saya. Selain itu, semua perlengkapan yang sudah di tentukan oleh panitia OKK STIKOM Surabaya sudah saya siapkan. Pada hari ini semua mahasiswa baru harus masuk jam 05.00 tepat, jika tidak gerbang akan ditutup. Upacara pada hari ini menurut saya cukup lancar, karena sudah sesuai dengan prosedur. Namun sayangnya, saya tidak bisa mengikuti upacara hari ini karena kondisi badan saya yang kurang fit dan mengakibatkan saya tidak sadarkan diri dan terpaksa tidak bisa mengikuti kegiatan hari ini dengan sepenuhnya.

Akhirnya saya harus istirahat untuk memulihkan kembali kondisi saya. Saya yakin kegiatan pada hari ini sangat menyenangkan karena diadakan beberapa lomba untuk memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia hari ini. Setelah acara selesai, saya dan teman-teman grup berkumpul untuk meng-koordinasikan perlengkapan-perlengkapan yang harus dibawa besok. Sekalipun kondisi saya masih belum pulih sepenuhnya, tapi saya akan tetap berusaha untuk mengerjakan tugas yang sudah diberikan dan mengikuti acara OKK sampai selesai.

SEKIAN .
READ MORE - Resume Kegiatan di STIKOM Surabaya 16 - 17 Agustus 2011

Selasa, 16 Agustus 2011

TUGAS - SIAPA KAMU ?

Dalam tugas kali ini saya akan menjelaskan siapa saya .
Nama saya Raisa Alifianoor , biasa di panggil ICHA . Saya lulusan dari SMA Barunawati surabaya.
Sekarang, saya sudah menjadi seorang  Mahasiswa di STIKOM Surabaya. Prodi yang saya ambil adalah Prodi Sistem Informasi.

Untuk menjadi mahasiswa yang baik, semua mahasiswa di tutut untuk mempunyai blog. alaupun ada yang belum punya, di STIKOM Surabaya akan di ajarkan bagaimana cara membuat blog dengan baik. Blog itu sendiri akan sangat berguna bagi penunjang kegiatan dan tugas-tugas mahasiswa itu sendiri. Dan ini tugas pertama saya mengerjakan tugas lewat blog.

Saat ini saya sedang menjalani kegiatan OKK . OKK sendiri yaitu Orientasi Kehidupan Kampus. Dalam Kegiatan Orientasi Kehidupan Kampus, mahasiswa di bentuk menjadi beberapa kelompok. Setiap kelompok di dampingi oleh satu Kolega Senior. Dan saat ini yg menjadi Kolega Senior di kelompok saya yaitu kak Fredi Priyambodo.

SEKIAN :D
READ MORE - TUGAS - SIAPA KAMU ?

Sabtu, 13 Agustus 2011

Jadwal Pelatihan

Tanggal 15 Agustus 2011:

  • (setelah pengenalan mahasiswa baru)
  • Pelatihan Blog (shift 1) + Pembuatan Rekening
Tanggal 16 Agusturs 2011
  • Pelatihan Blog (shift 2 dan 3) + Pembukaan Rekening
nb : daftar shift 1 – 3 menyusul




READ MORE - Jadwal Pelatihan
Copyright © Raisa's World. Blogger template created by Raisa Alfia Noor 2010-2011