NIM : 11410100084
- Pengertian manajemen :
Manajemen adalah suatu usaha merencanakan, mengorganisir, mengarahkan, mengkoordinir, dan mengawasi kegiatan dalam mengawasi keg dlm suatu organisasi agar tuj organisasi tercapai sec efektif & efisien (Reksohadiprojo)
- Pengertan Sistem Informasi :
Sistem Informasi yaitu kombinasi antar prosedur kerja, informasi, orang, dan teknologi informasi yang diorganisasikan untuk mencapai tujuan dalam sebuah organisasi (Alter)
MENGAPA MEMAHAMI MANAGEMENT SANGAT PENTING ?
Manajemen dalam Sistem informasi sangat lah berpengaruh terutama untuk mengambil keputusan dan untuk mengatur segala kegiatan dalam profesi system informasi.
Sistem informasi di dalam organisasi dapat meliputi jangkauan yang makin luas hingga kepada masyarakat, instansi pemerintahan lainnya dan bahkan informasi mengenai perkembangan kabar-kabar terakhir.
Sistem informasi tidak dapat mengabaikan manajemen karena sangat berperan dalam hal kritikal. Hubungan ini menjadi sangat kritikal manakala manajemen ingin membuat rencana kedepan, aktivitas apa yang akan dilakukan lima tahun kedepan biasanya juga tergantung pada system apa yang tersedia untuk dapat menyelesaikannya. Sebagai contoh peningkatan produktifitas kerja para pegawai sangat bergantung pada jenis dan kualitas dari system informasi organisasi.
Alasan mengapa system informasi memainkan peran yang sangat besar dan berpengaruh di dalam organisasi adalah semakin tingginya kemampuan teknologi komputer dan semakin murahnya biaya pemanfaatan teknologi komputer tersebut. Semakin baiknya kemampuan komputer telah menghasilkan jaringan komunikasi yang kuat yang dapat digunakan organisasi untuk melakukan akses informasi dengan cepat dari berbagai penjuru dunia serta untuk mengendalikan aktifitas yang tidak terbatas ruang dan waktu. Jaringan ini telah mentransformasikan ketajaman dan bentuk aktivitas organisasi, menciptakan fondasi untuk memasuki era global.
Dalam usaha memecahkan suatu masalah, pemecah masalah mungkin membutuhkan suatu pengambil keputusan. Untuk itu manajemen sebagai pengguna informasi membutuhkan suatu system pendukung yang mampu meningkatkan pengambilan keputusannya.
Dengan hanya mengandalkan system informasi manajemen tanpa bantuan system pendukungnya, sulit bagi manajemen untuk mengambil keputusan yang strategis. Hal ini disebabkan karna umumnya pengambilan keputusan yang strategis tersebut lebih bersifat kebijakan dengan dampak luas / pada situasi yang tidak terstruktur .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar